Kegiatan Patroli Dilakukan Polsek Pontianak Kota Sewaktu Malam Hari, Ini Yang Ditemukan


 

Pontianak, -"Pimpin pelaksanaan kegiatan patroli malam hari, Kapolsek Pontianak Kota AKP Sulastri, SH, MM temukan sekumpulan warga yang sedang nongkrong diduga membawa satu kantong plastik diduga berisikan minuman keras (miras) jenis tuak. 

--

Warga yang terdiri dari anak remaja dan orang dewasa tersebut sedang berkumpul di sekitar Jalan Pal Tiga (paralel tol) kelurahan sungai jawi pontianak kota, Sabtu(30/1/21).

-- 

Waktu itu saya bersama dengan anggota sedang melaksanakan kegiatan patroli dengan menggunakan mobil dinas kemudian    melihat sekumpulan warga yang sedang nongkrong kemudian hendak kami hampiri namun secara tiba tiba sekumpulan warga tersebut sebagian melarikan diri,"Tutur Kapolsek Pontianak Kota.

--

Setelah sampai di tempat, ada beberapa orang yang tidak melarikan diri kemudian kami memeriksa tempat tersebut dan ternyata ada di temukan satu plastik yang berisikan dan diduga minuman keras jenis tuak, "Jelasnya. 

--

Ya, terhadap warga masyarakat yang ada di tempat tersebut kita himbau untuk tidak melakukan dan mengulangi perbuatan seperti minum-minuman keras di pinggir jalan dan sesegera mungkin untuk membubarkan diri dan kembali ke rumahnya masing-masing,"Tutup Kapolsek Pontianak Kota AKP Sulastri.

--


(PID Humas Polsek Pontianak Kota) 

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Hindari Macet Arus Lalin Pagi Hari, Ini Cara Yang Dilakukan Oleh Unit Lantas Polsek Pontianak Kota

Cegah Terjadinya Gangguan Kamtibmas Di Pasar Sudirman Pontianak, Bripka Satria Pamungkas Laksanakan Kegiatan Patroli

Ini Tujuan Dilakukan Kegiatan Pengecekan Terhadap Tahanan Yang Ada Di Sel Oleh Personil Polsek Pontianak Kota